Menu Melayang

Jumat, 01 Agustus 2014

Format Angka ke dalam Rupiah


Untuk mengubah format angka ke dalam satuan rupiah sangatlah gampang. Di PHP sudah tersedia suatu fungsi yang dapat kita manfaatkan untuk keperluan tersebut. Nama fungsinya adalah number_format(). Fungsi PHP ini akan mengelompokkan angka-angka ke dalam format ribuan.

Format penulisannya adalah sebagai berikut:
number_format(a,b,c,d)
Bisa dilihat pada fungsi diatas terdapat 4 buah parameter.
  1. Parameter "a" adalah angka yang akan diformat.
  2. Parameter "b" adalah jumlah digit angka dibelakang koma desimal.
  3. Parameter "c" adalah karakter pemisah titik desimal.
  4. Parameter "d" adalah karakter pemisah digit ribuan.
Berikut ini contoh implementasi ke dalam bentuk coding sederhana:
<?
function formatrp($angka){
$rupiah=number_format($angka,2,',','.');
return $rupiah;
}
?>
Kita dapat melakukan pemanggilan fungsi formatrp diatas dengan script berikut.
<?
$number=1000000;
$rp=formatrp($number); //memanggil fungsi formatrp()
echo"Rp. $rp"; //mencetak angka ke layar
?>
Apabila dijalankan maka angka 1000000 akan tampil dalam format rupiah Rp. 1.000.000,00.
Semoga bermanfaat

Blog Post

Related Post

Back to Top

Cari Artikel